5 Aplikasi Bawaan Android yang Harus Anda Ganti dengan Alternatif Ini

Image 1 5 Aplikasi Bawaan Android yang Harus Anda Ganti dengan Alternatif Ini

Setiap ponsel Android pasti memiliki aplikasi stock (bawaan), seperti SMS, peramban, kamera, dll. Sering kali, aplikasi bawaan ini tidak memenuhi ekspektasi Anda dan tidak memiliki fitur yang Anda butuhkan. Karena itu, Anda bisa mengganti aplikasi bawaan dengan aplikasi alternatif.

Berikut adalah 5 aplikasi bawaan Android yang harus Anda ganti dengan alternatif ini.

  1. QKSMS - Open Source SMS & MMS

    QKSMS – Open Source SMS & MMS

    Bosan dengan aplikasi SMS bawaan yang biasa saja? Gunakan QKSMS untuk merasakan pengalaman berkirim pesan singkat yang lebih elegan. Dirancang bersih dan sederhana untuk meningkatkan fokus Anda. Anda bisa memilih warna tema untuk seluruh aplikasi atau percakapan tertentu. Anda juga bisa mengatur notifikasi pesan berbeda untuk kontak tertentu.

  2. Truecaller - Caller ID & Blok

    Truecaller – Caller ID & Blok

    Ganti aplikasi panggilan bawaan dengan Truecaller. Aplikasi ini dapat mengidentifikasi nomor tak dikenal yang menelepon atau mengirim SMS ke Anda. Truecaller juga menyediakan fitur untuk memblokir panggilan maupun SMS spam dan telemarketer. Selain itu, terdapat perekam panggilan dan pencadangan riwayat panggilan.

  3. Open Camera

    Open Camera

    Tidak puas dengan aplikasi kamera bawaan smartphone Anda? Pasang Open Camera untuk menggantikannya. Open Camera menawarkan fitur-fitur lengkap, di antaranya: stabilisasi otomatis untuk foto yang lurus sempurna, perintah mengambil foto dari jauh dengan suara, panorama bahkan untuk kamera depan, dan masih banyak lagi. Semuanya gratis tanpa iklan.

  4. Brave Browser: AdBlocker Cepat

    Brave Browser: AdBlocker Cepat

    Ingin berselancar dengan nyaman tanpa iklan dan pop up? Ganti peramban bawaan ponsel Anda dengan Brave Browser untuk menikmati pengalaman berselancar yang cepat, aman, dan bebas tracking dari pengiklan. Menawarkan keamanan dan privasi tanpa iklan, pop up, malware, serta tracking. Juga menghemat baterai dan data dengan kecepatan berselancar 2 hingga 4 kali lipat.

  5. Email - Blue Mail Exchange

    Email – Blue Mail Exchange

    Ganti aplikasi email bawaan dengan Blue Mail. Blue Mail adalah aplikasi pengelola email yang memungkinkan Anda untuk mengelola beberapa akun email sekaligus. Aplikasi ini  dapat mengelola beberapa akun dengan penyedia layanan berbeda-beda, baik itu Gmail, Yahoo Mail, Hotmail, AOL, Outlook, atau penyedia email lainnya.

Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram
Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram

Instagram terus menghadirkan fitur-fitur baru untuk membuat pengalaman pengguna jadi lebih seru dan personal. Salah satu fitur terbaru yang menarik adalah nama panggilan (nickname) di obrolan atau Direct Message (DM). Dengan fitur ini, kamu bisa menambahkan nama panggilan unt…

Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok
Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang paling digemari. Dengan berbagai video kreatif, tantangan, dan tren yang selalu baru, tidak heran jika aplikasi ini terus berkembang pesat. Namun, seperti halnya dengan platform sosial media lainnya, ada kalanya ki…

Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan
Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan

Di era digital, privasi jadi salah satu hal yang penting, terutama di platform media sosial seperti TikTok. Banyak pengguna ingin mengeksplorasi profil orang lain tanpa meninggalkan jejak atau ketahuan identitasnya. Hal ini sering bikin orang bertanya-tanya: bagaimana cara me…

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…