Aplikasi Terbaik Bulan Desember 2016: Friendly for Facebook, Shazam Lite

Tinggal 10 hari lagi kita akan meninggalkan tahun 2016 dan memasuki 2017! Rasanya baru saja kita memasuki bulan Januari, dan tidak terasa sudah hampir berada di penghujung tahun 2016. Untuk yang merayakan Natal, Anda pasti tidak sabar menyambut kegembiraan Natal pada tanggal 25 Desember nanti dan menantikan waktu saat berkumpul bersama keluarga serta kerabat. Tidak lupa juga untuk yang telah merencanakan liburan akhir tahun, pastikan segala persiapan telah dilakukan dengan baik dan pekerjaan diselesaikan tepat waktu agar tidak menumpuk setelah liburan.

Sambil menjalani hari dan menunggu pergantian tahun baru nanti, tim Androidout ID telah menyiapkan 5 aplikasi terbaik selama bulan Desember yang dapat Anda coba. Anda pasti menyukai aplikasinya dan kami harap dapat bermanfaat untuk Anda. Jangan lupa juga memeriksa ulasan minggu depan karena kami akan menghadirkan 5 permainan terbaik selama bulan Desember. Berikut ini adalah 5 aplikasi terbaiknya.

  1. Friendly for Facebook

    Friendly for Facebook

    Aplikasi ini menawarkan integrasi hebat antara Facebook dan Messenger! Anda dapat menjelajahi Facebook dengan lebih cepat sekaligus melakukan obrolan dengan teman. Fitur unggulan lainnya adalah saringan kata kunci yang memungkinkan Anda menyembunyikan posting berdasarkan kata kunci tertentu.

  2. Fingerprint Quick Action

    Fingerprint Quick Action

    Untuk perangkat yang telah mendukung sensor sidik jari, aplikasi ini akan semakin mempermudah navigasi. Anda dapat melakukan perintah cepat, seperti mematikan ponsel atau kembali ke beranda hanya dengan mengetuk atau menggeser sensor sidik jari.

  3. InstaSave

    InstaSave

    Anda sering menggunakan Instagram dan terkadang ingin menyimpan foto atau video yang diunggah? Hal tersebut dapat dilakukan dengan aplikasi Instasave ini. Cukup aktifkan aplikasi dan salin URL untuk membagikan foto atau video agar dapat mulai diunduh. Cukup mudah, bukan?

  4. V Launcher - Tema, wallpaper.

    V Launcher

    Bosan dengan tampilan Android Anda? Lakukan perubahan dengan V Launcher elegan ini! Pilih berbagai tema untuk menyesuaikan gaya Anda dan tambahkan keamanan untuk aplikasi yang dipasang dalam ponsel.

  5. Shazam Lite - Temukan Musik

    Shazam Lite – Temukan Musik

    Shazam memungkinkan Anda mengetahui judul lagu hanya dengan mendengarkannya. Kehebatan tersebut kini hadir dalam versi mini yang tentunya akan sangat menghemat memori dan penggunaan data.

Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram
Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram

Instagram terus menghadirkan fitur-fitur baru untuk membuat pengalaman pengguna jadi lebih seru dan personal. Salah satu fitur terbaru yang menarik adalah nama panggilan (nickname) di obrolan atau Direct Message (DM). Dengan fitur ini, kamu bisa menambahkan nama panggilan unt…

Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok
Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang paling digemari. Dengan berbagai video kreatif, tantangan, dan tren yang selalu baru, tidak heran jika aplikasi ini terus berkembang pesat. Namun, seperti halnya dengan platform sosial media lainnya, ada kalanya ki…

Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan
Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan

Di era digital, privasi jadi salah satu hal yang penting, terutama di platform media sosial seperti TikTok. Banyak pengguna ingin mengeksplorasi profil orang lain tanpa meninggalkan jejak atau ketahuan identitasnya. Hal ini sering bikin orang bertanya-tanya: bagaimana cara me…

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…