Selamat Tahun Baru! 5 Aplikasi Terbaik untuk Membantu Anda Mewujudkan Resolusi di Tahun 2018

Selamat Tahun Baru! 5 Aplikasi Terbaik untuk Membantu Anda Mewujudkan Resolusi di Tahun 2018

Tahun baru sebentar lagi tiba! Semoga tahun 2017 ini sudah menjadi tahun yang baik untuk Anda. Kini, kita akan menyambut tahun 2018 yang baru.

Nah, apakah Anda memiliki resolusi untuk tahun 2018 mendatang? Ada banyak hal yang dapat dilakukan dengan aplikasi smartphone. Berikut 5 aplikasi terbaik untuk membantu Anda mewujudkan resolusi di tahun 2018.

  1. Duolingo: Belajar Inggris

    Duolingo: Belajar Inggris

    Apakah Anda berencana mempelajari bahasa Inggris? Cobalah aplikasi Duolingo. Aplikasi bahasa ini memungkinkan kita belahar bahasa Inggris dari bahasa Indonesia. Dikemas dengan antarmuka yang interaktif dan menyenangkan, Duolingo menjadi aplikasi yang sangat mudah untuk dipelajari siapa pun. Aplikasi ini gratis dengan materi setara universitas.

  2. MyFitnessPal

    MyFitnessPal

    Kalau resolusi Anda di tahun depan adalah menurunkan berat badan, Anda wajib mencoba aplikasi Calorie Counter – MyFitnessPal. Aplikasi kebugaran ini bekerja sebagai pencatat kalori makanan yang Anda makan, sehingga dapat membatasi asupan kalori untuk menurunkan berat badan. Tidak hanya itu, Anda juga bisa mencatat latihan olahraga, bergabung dengan komunitas, dan berbagi tips sehat. Capailah goal turun berat di tahun mendatang!

  3. Goodbudget: Budget & Finance

    Goodbudget: Budget & Finance

    Goodbudget adalah aplikasi keuangan yang akan membantu Anda mengelola pengeluaran. Aplikasi ini bekerja seperti manajer keuangan pribadi dan dilengkapi dengan fitur perencanaan anggaran sehingga pengeluaran selalu terkendali. Anda juga bisa menyinkronkan data pengeluaran di Android, iPhone, dan web untuk berbagi dengan teman atau keluarga. Kini, Anda tidak perlu lagi kebingungan mengelola uang.

  4. My Resume Builder,CV Free Jobs

    My Resume Builder,CV Free Jobs

    Aplikasi ini sangat membantu untuk Anda para pencari kerja. Kalau Anda mencari aplikasi pembuat resume atau CV gratis, Resume Builder Free menjadi pilihan yang bagus. Buat resume Anda dengan templat gratis yang disediakan. Desain resume yang ditawarkan dibuat oleh para profesional sehingga resume Anda akan tampak lebih rapi dan menarik. Sudah siap meniti karier yang lebih baik di tahun depan?

  5. Quip

    Quip

    Quip adalah media sederhana untuk membantu tim kerja berkomunikasi dan membagikan hasil pekerjaan mereka. Quip menggabungkan chat, dokumen, daftar tugas, dan spreadsheet dalam satu aplikasi, sehingga memberikan kecepatan dan kemudahan untuk mengelola pekerjaan. Pekerjaan di tahun depan pun kini menjadi lebih sederhana, mudah, dan cepat.

Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram
Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram

Instagram terus menghadirkan fitur-fitur baru untuk membuat pengalaman pengguna jadi lebih seru dan personal. Salah satu fitur terbaru yang menarik adalah nama panggilan (nickname) di obrolan atau Direct Message (DM). Dengan fitur ini, kamu bisa menambahkan nama panggilan unt…

Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok
Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang paling digemari. Dengan berbagai video kreatif, tantangan, dan tren yang selalu baru, tidak heran jika aplikasi ini terus berkembang pesat. Namun, seperti halnya dengan platform sosial media lainnya, ada kalanya ki…

Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan
Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan

Di era digital, privasi jadi salah satu hal yang penting, terutama di platform media sosial seperti TikTok. Banyak pengguna ingin mengeksplorasi profil orang lain tanpa meninggalkan jejak atau ketahuan identitasnya. Hal ini sering bikin orang bertanya-tanya: bagaimana cara me…

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…