Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

Image 6 Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

Tahukah Anda bahwa selain koreksi otomatis yang terdapat di aplikasi papan tombol, perangkat Android juga memiliki pemeriksa ejaan? Jika koreksi otomatis memperbaiki kesalahan pengejaan secara otomatis, pemeriksa ejaan hanya memberikan daftar kata yang disarankan tanpa mengubah ketikan Anda. Namun jika Anda menggunakan keduanya secara bersamaan, mungkin akan sedikit mengganggu. Oleh karena itu, AndroidOut akan membahas cara mengaktifkan dan menonaktifkan pemeriksa ejaan di Android.

Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan

  • Buka Setelan.
  • Ketuk Pengaturan Sistem Lain. Menu ini dapat berbeda-beda tergantung smartphone yang Anda gunakan. Intinya, Anda harus membuka opsi setelan untuk bahasa dan masukan.

Image 1 Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

  • Ketuk Bahasa dan Masukan.

Image 2 Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

  • Ketuk Pemeriksa Ejaan.

Image 3 Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

  • Ketuk toggle untuk mengaktifkan atau menonaktifkan pemeriksa ejaan.

Image 4 Cara Mengaktifkan atau Menonaktifkan Pemeriksa Ejaan di Android

Begitulah cara mengaktifkan atau menonaktifkan pemeriksa ejaan di smartphone Android.

  1. Gboard - Keyboard dari Google

    Gboard – Keyboard dari Google

    Aplikasi papan tombol yang dilengkapi berbagai fitur seperti pengetikan suara, ketik luncur, tulisan tangan, penerjemahan, dan masih banyak lagi. GBoard juga menyediakan emoji dan GIF. Anda bisa mengetik dalam ratusan bahasa mulai dari Indonesia hingga bahasa Jepang dan Korea. Tampilan papan tombol  dari Google ini dapat disetel sesuai keinginan Anda.

Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram
Cara Menambahkan Nama Panggilan di DM Instagram

Instagram terus menghadirkan fitur-fitur baru untuk membuat pengalaman pengguna jadi lebih seru dan personal. Salah satu fitur terbaru yang menarik adalah nama panggilan (nickname) di obrolan atau Direct Message (DM). Dengan fitur ini, kamu bisa menambahkan nama panggilan unt…

Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok
Cara Menyembunyikan Daftar Mengikuti di TikTok

TikTok saat ini menjadi salah satu aplikasi sosial media yang paling digemari. Dengan berbagai video kreatif, tantangan, dan tren yang selalu baru, tidak heran jika aplikasi ini terus berkembang pesat. Namun, seperti halnya dengan platform sosial media lainnya, ada kalanya ki…

Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan
Cara Melihat Profil TikTok Tanpa Ketahuan

Di era digital, privasi jadi salah satu hal yang penting, terutama di platform media sosial seperti TikTok. Banyak pengguna ingin mengeksplorasi profil orang lain tanpa meninggalkan jejak atau ketahuan identitasnya. Hal ini sering bikin orang bertanya-tanya: bagaimana cara me…

Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram
Cara Menemukan Semua File yang Diunduh di Telegram

Telegram adalah salah satu aplikasi pesan instan yang banyak digunakan, nggak cuma buat chatting, tapi juga buat berbagi berbagai macam file. Mulai dari foto, video, sampai dokumen penting kayak PDF atau presentasi kerja, semuanya bisa dikirim lewat Telegram. Tapi pernah ngga…